Benua Atlantis Indonesia??
Media-media dalam negeri maupun dalam negeri juga kayaknya terlihat sangat tertarik dengan pembahasan ini . Karena penelitian dan perkiraan ini menyangkut ke suatu tempat yang bersejarah dan sangat unik . Contohnya kayak kartun spongebob, kan Spongebobnya di benua Atlantis tu . heheh .. Uniknya, Indonesia sebagai negara berkembang yang kaya dengan hasil alamya ini dianggap sebagai "reinkarnasi" dari sebuah benua kaya raya yang diramalkan sudah hilang lebih dari 11 ribu tahun.
Benua Atlantis
Benua yang dikatakan sudah menghilang sekitar 11 ribu tahun . Semula diperkirakan Atlantis hancur dan tenggelam di dasar laut termasuk semua bangunan dan kebudayaanya yang sangat maju pada waktu itu, seperti yang dikatakan oleh ahli filsafat Yunani PLATO pada abad ke 4 sebelum masehi .
Atlantis yang artinya Tanahnya Atlas - Negeri 2 Pilar/Tiang yang bisa diartikan sebagai negeri dengan pegunungan-pegunungan. Atlantis dikenal mempunyai tanah yang sangat subur, makmur dan berteknologi tinggi, dengan kota atau pulau berbentuk lingkaran/cincin yang tersusun antara daratan dan perairan secara berurutan. Susunan tersebut dikabarkan berdasarkan perhitungan matematika yang tepat dan efisien sehingga tertata dengan rapi dengan sebuah istana megah tepat di pusat kota sebagai pusat pemerintahan.
ehm, ini cuma sekilas pertanyaan dariku ya, " kalo Benua Atlantis udah hilang beribu-ribu tahun yang lalu karena alasan banjir yang menenggelamkannya, itu berarti kadar air yang ada di bumi ni berkurang nggak ? Terus kalo berkurang, bagaimana dengan pelelehan Kutub Utara ? Bukannya itu malah menambah air yang ada di muka bumi ? " mungkin kalau ada yang bisa jawab, tolong dijawab ya, karena aku benerbener ingin tahu . cuma itu aja :)
Kata Allen, kota Quillacas yang berpenduduk 1,000 orang, kira-kira 300 km sebelah selatan ibukota La Paz, adalah pusat benua Atlantis. Kota itu terletak di kawasan gunung api, dan rumah-rumah penduduk dibangun dengan menggunakan batu berwarna merah dan hitam, seperti yang dilaporkan oleh Plato 2,400 tahun yang lalu.
Kata Arysio [seorang ilmuwan lain] , benua Atlantis yang digambarkan oleh Plato adalah suatu dunia tropis, yang punya banyak hutan, sungai dan pohon buah-buahan, yang kemudian tenggelam karena permukaan air laut naik ketika es di kutub utara mencair. Hanya kawasan pegunungan saja yang tampak dari
permukaan laut. Rangkaian gunung berapi itu, kata Arysio, dulu disebut Kepulauan Blest, yang sekarang bernama Indonesia .
Dalam teori tersebut, orang Indonesia sekarang bukan orang keturunan Atlantis atau Mu/Lemuria melainkan suku mongoloid yang berasal dari cina selatan melalui malaka dan suku negroid austro yang berasal dari Austalia. Merekalah yang akhirnya tinggal di wilayah bekas reruntuhan Atlantis.
Tapi sampai saat ini, teori tentang keberadaan Atlantis tak terhitung jumlahnya dan sangat bervariasi. Seluruh teori yang berkembang dianggap masih bersifat spekulatif dan justru mendulang ribuan tanya. Tidak ada cukup bukti-bukti yang mendukung dan tidak ditemukan peninggalan sejarah yang faktuil untuk mendukung teori-teori tersebut. Hingga saat ini, Benua Atlantis tetap menjadi misteri terbesar dalam peradaban manusia yang tidak terkuak.
Source : Beberapa blog yang telah saya baca




0 Comments:
Post a Comment